Kalkulasi Indonesia vs Filipina Leg ke 2

Kalkulasi Indonesia vs Filipina Leg ke 2 - Sebelum saya memulai Kalkulasi Indonesia vs Filipina Leg ke 2 yang akan dilaksanakan pada hari Minggu, 19 Desember 2010 (besok), terlebih dahulu saya ingin mengucapkan selamat dan salut kepada Timnas Indonesia yang berhasil menekuk Tim Filipina 1-0 di leg pertama 16 Desember 2010 kemarin. Sungguh mendebarkan. Walaupun sulit namun kalian bisa memberikan hasil yang terbaik. Okey, sekarang kita kembali ke topik kali ini, Kalkulasi Indonesia vs Filipina Leg ke 2.

Peluang Timnas Indonesia sebenarnya belum begitu aman. Mengingat gol away baru satu biji. Walaupun jika ingin meraih hasil seri pada leg ke 2 sudah meloloskan Timnas Indonesia, namun lagi-lagi mengingat koleksi gol away kita, hal ini tentu saja membuka peluang bagi Tim Filipina yang mungkin pada pertandingan leg ke 2 nanti akan tampil ngotot. Menang dengan selisih gol satu saja sudah cukup melanggengkan langkah Tim Filipina ke babak final. Dengan melihat permainan tim Filipina, menurut pandangan saya (yang agak kabur), jika mereka tampil ngotot dan memainkan bola-bola pendek, kita bisa kewalahan. Namun di sisi lain, jika tim Filipina memang tampil ngotot alias menyerang, kita juga bisa memanfaatkan peluang dengan serangan balik.

Satu lagi yang perlu diperhatikan Timnas Indonesia adalah emosi. Riedl selalu mengingatkan pasukannya agar tidak terpancing emosi agar bisa menghindari kartu kuning atau kartu merah. Mengingat 2 punggawa Timnas, Okto dan Gonzalez sudah mendapatkan kartu kuning sebelumnya, jika pertandingan nanti mereka mendapatkan kartu kuning lagi dan Indonesia ternyata lolos ke Final, maka kedua punggawa ini akan absen dalam pertandingan final nanti.

Kalkulasi Indonesia vs Filipina Leg ke 2 agar bisa Lolos ke Final:
Timnas Indonesia :
• Menang atas Filipina di leg ke 2 semifinal, atau
• Bermain seri

Timnas Filipina :
• Menang lebih dari satu gol atas Indonesia di leg ke 2 semifinal.
• Hanya itu peluangnya.

Sedikit gambaran : Jika Filipina berhasil mengalahkan Indonesia dengan skor 1-0 pada leg ke 2 nanti maka skor agregat akan menjadi 1-1 dan pertandingan akan dilanjutkan dengan perpanjangan waktu (2x15 menit). Kalau masih juga imbang, pertandingan akan terus dilanjutkan dengan adu pinalti.

Akhir kata, sukses untuk Timnas Indonesia. Seluruh rakyat negeri ini mendukungmu. Berikan presetasi bagi negerimu, Indonesia. Karena hanya sepak bola yang bisa mempersatukan kita semua dalam satu rasa, Nasionalisme, seperti yang sedang dirasakan sekarang ini. Bukan hanya ribuan penonton di tribun Stadion Bung Karno yang merasakan itu. Kami yang hanya menyaksikan lewat tayangan televisi juga merasakannya. Selamat berjuang....
LihatTutupKomentar
Cancel

Berkomentarlah Dengan Bijak, Jangan Nyepam..
Bila tidak memiliki blog/website, pilihan anonymous adalah pilihan untuk anda, atau jika anda memiliki akun Facebook, pilihan name/url bisa dipakai dengan cara, masukkan alamat/url profil facebook anda di kolom url.

Salam "Apa Kabar Nusantara"